Anggota Moge Harley Kroyok Prajurit TNI, Tersangka ke-5 Terungkap

Anggota Moge Harley Kroyok Prajurit TNI, Tersangka ke-5 Terungkap

2 November 2020 Off By NOVITA RIA

NESIATIMES.COM – 1 tersangka baru berinisial TS (33) telah terungkap dalam kasus pengeroyokan 2 prajurit TNI di Bukittinggi, Sumatera Barat.

Sebelumnya, pihak kepolisian telah menetapkan 4 tersangka lainnya yakni MS (49), B (18), HS alias A (48), dan JAD alias D (26).

“Berdasarkan hasil gelar untuk tersangka bertambah berinisial TS.” ujar Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake, mengutip dari kumparan, Senin (2/11/2020).

Ia turut menginformasikan bahwa TS merupakan warga asal Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Screenshot video viral prajurit TNI dikeroyok oleh anggota Klub Harley (Sumber: detikcom)

Berdasarkan keterangan saksi, tersangka TS berperan mendorong korban Muhammad Yusuf sampai terjatuh.

Polisi memastikan keterlibatan TS melalui keterangan saksi di lokasi dan juga video rekaman saat kejadian berlangsung.

Polres Bukittinggi berhasil mengungkap motif pengeroyokan ini.

Kesalahpahaman merupakan motif utama pengeroyokan 2 prajurit TNI oleh anggota rombongan moge Harley Owners Group Siliwangi Bandung Chapter (HOG SBC).

“Kejadian itu mungkin karena misskomunikasi saja, karena yang mukul itu kan dari angggota moge.” pungkas Stefanus.

(Mel/Nov)