Mobil Pengusaha Tekstil Diberondong Peluru, Polisi Dalami Motif Tersangka

Mobil Pengusaha Tekstil Diberondong Peluru, Polisi Dalami Motif Tersangka

4 Desember 2020 Off By NOVITA RIA

NESIATIMES.COM – Mobil Toyota Alphard milik pengusaha tekstil asal Solo berinisial I (72) diberondong peluru pada Rabu (2/12/2020).

Tim Satreskrim Polresta Solo dengan backup dari Brimob Detasemen C Pelopor Solo meringkus pelaku berinisial LJ.

Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safitri Simanjuntak menngungkapkan motif sementara yang melatarbelakangi perbuatan pelaku.

“Sementara ini motifnya adalah bisnis,” ujar Ade Kamis (3/12/2020), dikutip dari KOMPAS.com.

Meski demikian, Ade menyatakan pihaknya masih terus mendalami motif lainnya.

Menurutnya, tak hanya penyidikan yang masih terus berlangsung, pihaknya juga melakukan pengembangan di lapangan.

Selain itu, Ade menemukan fakta bahwa pelaku dan korban saling mengenal satu sama lain.

Bahkan menurut penuturan Ade, keduanya masih ada hubungan keluarga.

“Jadi untuk istri pelaku adalah adik dari pada korban,” terangnya.

Ade menyebutkan LJ yang tidak memiliki riwayat kejahatan sebelumnya kini ditahan di Rutan Polresta Solo.

LJ memberondong mobil kakak iparnya sebanyak 8 kali di Jalan Monginsidi, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.

(Mel/Nov)