Pribadi Positif Dukung Anti Bullying, Seminar Psikologi UP45 Yogyakarta

Pribadi Positif Dukung Anti Bullying, Seminar Psikologi UP45 Yogyakarta

18 Desember 2018 Off By Redaksi

NESIATIMES.C0M, YOGYAKARTA – Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta mengadakan Seminar bertemakan “Pribadi Positif Dukung Anti Bullying” Sabtu (15/12/2018) di Ruang Seminar UP45 Yogyakarta.

Melalui seminar ini, Fakultas Psikologi UP45 Yogyakarta berupaya mendorong seluruh elemen masyarakat terutama mahasiswa sebagai agen perubahan untuk mendukung setiap gerakan menghadapi anti bullying. Tujuannya adalah agar berkurangnya praktek-praktek bullying di media sosial dan dunia nyata.

Acara seminar menghadirkan Dr. Armunanto, Dra. M.J. Retno Priyani, M.Si, Riana dan Cahyani, S.Psi sebagai narasumber, sejumlah peserta seminar, serta Cosplay 3 sanin sebagai pengisi acara.

Acara seminar dibuka oleh dosen Fakultas Psikologi Drs. Indra Wahyudi, M.Si, dan kata sambutan oleh Rektor Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta Ir. Bambang Irjanto, MBA.

Dra.M.J. Retno Priyani, M.Si salah satu narasumber seminar, mengatakan bahwa upaya yang bisa dilakukan untuk menghadapi praktek bullying adalah dengan menjadikan diri sendiri sebagai pribadi positif. Ciri orang yang memiliki pribadi positif antara lain membangun persepsi positif terhadap diri sendiri dan terhadap orang lain “ kita harus membangun persepsi positif baik diri sendiri maupun orang lain” ungkap Retno Priyani yang juga dosen bimbingan konseling Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

Kemudian, Drs. Zahro Romas, M.Si selaku Dosen Fakultas Psikologi UP 45 Yogyakarta ketika dimintai keterangan mengenai pribadi positif, menjelaskan lebih dalam bahwa seseorang tidak akan dibully jika ia mempunyai konsep diri yang positif sehingga dia dapat mempunyai penghargaan yang tinggi bagi dirinya, salah satu ciri seseorang memiliki konsep diri yang positif adalah mereka mempunyai keyakinan dapat mengatasi berbagai masalah dan adanya keinginan serta kemampuan dalam memperbaiki dirinya sendiri. Maka segala bentuk perkataan negatif, tidak akan berpengaruh pada dirinya karena dia dapat menghargai dirinya sebagai mana adanya.

Menanggapi seminar tersebut, Berkati Gaho selaku mahasiswa Psikologi UP45 Yogyakarta yang juga peserta yang hadir pada acara seminar, menyampaikan bahwa materi yang dijelaskan oleh narasumber pada acara seminar ini memberikan dorongan positif kepada peserta untuk menjadikan diri sebagai pribadi positif, “seminar ini sangat bagus, mendorong kita untuk menjadi pribadi positif, mudah-mudahan bermanfaat untuk semua peserta” jelas Berkati.

Berkati berharap, seminar ini dapat menambah wawasan semua peserta serta ikut berperan aktif membangun kultur kondusif, berprestasi, saling menghargai dan jauh dari tindakan kekerasan bullying.

 

(RED: EFG)