
Berlaku Mulai 16 November 2023, Bank BCA Rilis Aturan Baru, Nasabah Wajib Tahu, Penting, Simak!
15 November 2023 Off By RedaksiNESIATIMES.COM – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mengumumkan perubahan masa berlaku Kode Transaksi untuk tarik tunai tanpa kartu atau Cardless.
Adapun nasabah BCA dapat melakukan tarik tunai dengan fitur Cardless melalui myBCA, BCA Mobile, dan Sakuku.
Untuk melakukan tarik tunai, nasabah harus memasukkan Kode Transaksi atau one time password.
Dengan perubahan ini, masa berlaku Kode Transaksi untuk tarik tunai Cardless berubah menjadi maksimal 30 menit.
Baca Juga:
“Maka sesuai dengan ketentuan yang baru, masa aktif Kode Transaksi menjadi maksimal 30 menit,” bunyi pernyataan BCA, seperti dikutip dari laman resminya, Rabu (15/11/2023).
Adapun sebelum adanya penyesuaian baru ini, batas masa berlaku Kode Transaksi tersebut adalah maksimal 60 menit atau 1 jam.
Dalam pernyataan resminya, BCA menyebut aturan baru ini akan mulai berlaku pada 16 November 2023 mendatang.
Baca Juga:
BCA mengimbau agar kebijakan baru ini menjadi perhatian bagi seluruh nasabah serta masyarakat luas.
Untuk informasi selanjutnya, nasabah dapat menghubungi Halo BCA 1500 888 atau melalui aplikasi haloBCA.
Yuk! baca artikel menarik lainnya dari NESIATIMES.COM di GOOGLE NEWS
Baca Juga:
(Ven/Ita).
6 Comments
Comments are closed.
Ganti kartu yg expired itu dong!!
Kemaren tgl 5 november saya tarik atm di BCA karena ada trasferan dari anak saya.tapi saya kaget kok atm saya di nyatakan kadaluwarsa.apa yg harus saya lakukan ?
Ganti kartu yg expired itu dong!!
Kemaren tgl 5 november saya tarik atm di BCA karena ada trasferan dari anak saya.tapi saya kaget kok atm saya di nyatakan kadaluwarsa.apa yg harus saya lakukan ?
Setau saya sbg nasabah no rek yg sdh expired gk bisa ditransfer..
Datang ke kantor bca terdekat, ke bagian customer service bawa KTP, buku tabungan dan kartu ATM yang sdh kadaluwarsa.