Video Podcast Pasangan Gay Dihapus, Deddy Corbuzier: Gua Minta Maaf, tapi Salahnya di Mana?

Video Podcast Pasangan Gay Dihapus, Deddy Corbuzier: Gua Minta Maaf, tapi Salahnya di Mana?

11 Mei 2022 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – Deddy Corbuzier telah menghapus video pasangan gay Ragil Mahardika dan Frederik Vollert yang tayang di kanal YouTube-nya.

Dalam podcast bersama guru spiritualnya, Gus Miftah, Deddy pun membahas soal video yang menuai hujatan keras tersebut.

Deddy menyampaikan permohonan maaf atas kegaduhan yang terjadi, namun ia juga mempertanyakan mengapa video tersebut mendapat hujatan.

Padahal menurutnya, isi dari video soal LGBT tersebut cenderung aman tak menjadi bahan gunjingan.

“Gua pernah ngundang transgender, LGBT yang lain, tapi gak ada masalah, gak jadi besar,” ujarnya, seperti dikutip dari YouTube Deddy Corbuzier pada Rabu (11/5/2022).

” Kenapa ini kok menjadi rame, gua salahnya di mana? Kalau salah ya gua minta maaf, karena kegaduhan ini. Ini kan kegaduhan sebenarnya,” sambungnya.

Gus Miftah kemudian menjawab pertanyaan Deddy satu per satu dengan menyertakan penggalan ayat Al-Qur’an dan hadist.

Sementara itu, Deddy juga menyampaikan permohonan maafnya melalui unggahan di Instagram pribadinya.

Dalam suasana bulan Syawal, kata Deddy, ia meminta maaf atas kegaduhan yang terjadi di media sosial.

Lebih lanjut, Deddy mengaku tidak mendukung perilaku LGBT.

Melalui video tersebut, ia hanya ingin membuka fakta bahwa kaum LGBT memang ada di sekitar kita.

Akan tetapi, secara pribadi Deddy mengaku tidak memiliki hak untuk men-judge mereka.

Kemudian, Deddy juga mengatakan telah menghapus video tersebut dari kanal YouTube-nya.

“Sekali lagi mohon maaf buat semua pihak yang terimbas akan hal ini, termasuk mereka, I’m taking down the video, but I still believe they are human. Hope they will find a better way. Sorry for all,” tulisnya.

(Ven/Nov).