Doa Bersama, Sanksi Unik Bagi Pelanggar Protokol Kesehatan di Sidoarjo

Doa Bersama, Sanksi Unik Bagi Pelanggar Protokol Kesehatan di Sidoarjo

10 September 2020 Off By Alexander Fernando

NESIATIMES.COM – Saat ini masih saja banyak masyarakat yang tidak mendengarkan dan mematuhi protokol kesehatan yang telah diterapkan pemerintah sehingga menjadikan meningkatnya Pelanggar protokol kesehatan pada saat pademi Covid-19.

Padahal kasus Covid-19 di Indonesia saja tidak membaik dan malah meningkat kasus baru Covid-19.

Telah diterapkan berbagai sanksi untuk pelanggar protokol Kesehatan. Namun, tetap saja tidak ada kapok-kapoknya untuk melanggar.

Hingga dibuatlah sebuah sanksi yang unik.

Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, terdapat sanksi yang berbeda dan diberikan kepada 54 pelanggar protokol kesehatan, yakni, doa bersama di makam khusus korban COVID-19.

Kegiatan doa bersama dilakukan di pemakaman Delta Praloyo, Sidoarjo, pada Jumat (4/9/2020).

Kapolresta Sidoarjo Komisaris Besar Polisi Sumardji, mengatakan hukuman diberikan agar memberikan efek jera kepada para pelanggar.

Sumardji mengatakan, Razia digelar petugas gabungan dari Polri, TNI, dan Satpol PP di warung kopi dan kafe yang berada di Sidoarjo. Selain jam malam, rata-rata pelanggaran yang dilakukan adalah tidak mengenakan masker saat keluar rumah.

“Selama ini warga di Sidoarjo masih banyak yang mengabaikan protokol kesehatan. Kedisiplinan warga masih kurang terutama yang tidak menggunakan masker dan melanggar jam malam,” kata Sumardji, seperti dikutip dari Kompas.com.

(EFG/ALX)