Ini Update Terkini soal Insiden Polisi Cegat Paspampres di Pos PPKM, Propam Turun Tangan

Ini Update Terkini soal Insiden Polisi Cegat Paspampres di Pos PPKM, Propam Turun Tangan

9 Juli 2021 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – Insiden petugas kepolisian yang mencegat anggota paspampres di pos penyekatan PPKM darurat berbuntut pemeriksaan.

Pihak Bid Propam Polda Metro Jaya turun tangan untuk memeriksa tiga anggota polisi yang terlibat dalam insiden tersebut.

Kabid Propam Polda Metro Jaya Kombes Bhirawa Braja menuturkan, ketiga polisi tersebut bertugas di Resmob Polres Metro Jakarta Barat.

“Ketiganya dilakukan pemeriksaan, tugas di Resmob Polres Metro Jakbar,” bebernya, Kamis (8/7/2021) malam.

Lebih lanjut, Bhirawa mengatakan pihaknya juga akan meminta keterangan dari sejumlah saksi yang berada di lokasi.

Selain itu, pihaknya juga memeriksa bukti-bukti salah satunya yakni video percekcokan yang viral di media sosial tersebut dalam pengusutan kasus.

Kemudian, Bhirawa menyayangkan aksi arogan sejumlah oknum kepolisian tersebut.

Menurutnya, jika memang ada yang melanggar aturan, petugas seharusnya bisa lebih humanis dalam melayani masyarakat.

Insiden percekcokan itu sendiri terjadi di Pos Penyekatan PPKM Darurat di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat pada Rabu (7/7/2021).

Saat itu, sejumlah petugas terlihat bersitegang dengan seorang anggota Paspampres saat mengadangnya hingga terlibat adu mulut.

Buntutnya, puluhan anggota Paspampres sempat menggeruduk Mapolres Metro Jakbar untuk mencari oknum polisi arogan tersebut.

Kapolres Metro Polres Jakbar Kombes Ady Wibowo kemudian mengungkapkan bahwa insiden tersebut terjadi karena adanya kesalahpahaman.

Ady mengaku telah meminta maaf secara langsung kepada Komandan Paspampres dan menyatakan persoalan tersebut kini telah terselesaikan.

(Mel/Nov).