Berang dengan Tudingan Novel Baswedan, Jenderal di KPK Ini Bicara Tegas, Tak Main-main!

Berang dengan Tudingan Novel Baswedan, Jenderal di KPK Ini Bicara Tegas, Tak Main-main!

16 Oktober 2021 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – Deputi Penindakan dan Eksekusi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Irjen Karyoto berang dengan tudingan Novel Baswedan.

Hal itu, terkait tudingan Novel Baswedan tentang delapan bekingan mantan Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin di KPK.

Menurut Karyoto, ia terus membaca cuitan Novel tentang delapan bekingan Azis Syamsuddin namun tak ada satupun yang menyebutkan nama serta buktinya.

Oleh karena itu, Karyoto meminta kepada Novel Baswedan untuk menunjukkan bukti-bukti terkait delapan bekingan Azis Syamsuddin tersebut.

“Kalau dia memang punya bukti, serahkan, enggak apa-apa,” tegasnya, Jumat (15/10/2021).

Eks Kapolda Yogyakarta itu lantas menyatakan bahwa pihaknya tidak bisa begitu mempercayai omongan Novel.

Dia pun kemudian mengingatkan bahwa KPK tidak bisa menindak seseorang hanya berdasarkan omongan yang bersifat opini.

Jenderal polisi bintang dua itu mengaku bahwa KPK akan terbuka jika Novel mau menunjukkan bukti-bukti.

Menurutnya, KPK akan dengan senang hati mempelajari apa yang Novel Baswedan sampaikan terkait persoalan tersebut.

Di sisi lain, Karyoto justru menduga tudingan Novel tersebut hanya untuk meramaikan isu tes wawasan kebangsaan (TWK) semata.

Dia pun mempertanyakan apa maksud sebenarnya dari aksi Novel Baswedan tersebut.

(Mel/Nov).