Seorang Menteri dan 3 Anggota DPR Diduga Titip Maba di Unila, KPK Bergerak, Waduh!

Seorang Menteri dan 3 Anggota DPR Diduga Titip Maba di Unila, KPK Bergerak, Waduh!

2 Desember 2022 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mendalami dugaan sejumlah pejabat negara menitipkan calon mahasiswa baru (maba) kepada rektor nonaktif Universitas Lampung (UNILAKaromani.

Mereka adalah Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) hingga tiga anggota DPR RI masing-masing dengan inisial UA, T dan MK. 

Lebih lanjut Ali menegaskan bahwa KPK siap menghadirkan oknum pejabat negara tersebut sebagai saksi jika perlu.

“Bila dibutuhkan keterangan sebagai saksi, jaksa juga akan memanggilnya untuk dikonfirmasi,” ucap Ali dalam keterangannya, Jumat (2/12/2022).

Di lain sisi, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan membantah keras dugaan tersebut.

Dia menyatakan tidak pernah menitipkan keponakannya masuk ke Fakultas Kedokteran Universitas Lampung atau Unila tahun 2022.

Bahkan, dia mengaku tidak mengenal Karomani apalagi memberikannya sejumlah uang.

“Tidak punya ponakan nama tersebut, juga tidak ada keponakan yang daftar Unila, apalagi kasih uang, saya tidak kenal Prof Karomani,” ucap Zulkifli.

Sebelumnya, Rektor Unila nonaktif Karomani mengungkap fakta mengejutkan dalam sidang perkara kasus dugaan suap penerimaan mahasiswa baru untuk terdakwa pihak swasta Andi Desfiandi di Pengadilan Tipikor Tanjungkarang Rabu (30/11).

Karomani yang hadir sebagai saksi menyebut keterlibatan sejumlah pihak dalam soal mahasiswa titipan.

Lantas, ia menyebutkan sejumlah tokoh yang menitipkan anak maupun saudara mereka kepadanya untuk diterima sebagai mahasiswa Unila.

Salah satu dari tokoh tersebut yakni Zulhas yang ikut menitipkan seseorang agar lolos menjadi mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Lampung 2022.

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari NESIATIMES.COM di GOOGLE NEWS

Baca Juga:

(Jui/Mel)