MAHASISWA PSIKOLOGI UP45 MELAKUKAN KUNJUNGAN DI RSJ GRHASIA YOGYAKARTA

MAHASISWA PSIKOLOGI UP45 MELAKUKAN KUNJUNGAN DI RSJ GRHASIA YOGYAKARTA

26 November 2018 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM, YOGYAKARTA – Mahasiswa Psikologi Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta melakukan kunjungan ke RSJ GRHASIA Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (26/11/2018).

Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan wawancara dan observasi kepada pasien yang ada di RSJ GRHASIA guna memenuhi tugas mata kuliah Psikologi Klinis & Matkul Observasi. Kunjungan dilakukan oleh Mahasiswa Psikologi semester 1, 3 dan semester 5 yang didampingi oleh Dosen  Fakultas Psikologi UP45 Fx. Wahyu Widiantoro, S.Psi.,M.A yang juga merupakan pengampu mata kuliah Psikologi Klinis.

Sebelum melakukan wawancara dan observasi langsung kepada pasien di RSJ GRHASIA, mahasiswa dan pihak RSJ GRHASIA dalam hal ini Bapak Amin (Kepala Bidan dan Keperawatan RSJ GRHASIA) dan Ibu Aril (Psikolog Klinis) berdialog bersama di ruang diskusi RSJ GRHASIA.

Acara diskusi dibuka oleh Dosen Fakultas Psikologi Up45 Fx. Wahyu Widiantoro, S.Psi.,M.A dan dilanjutkan dengan sambutan dari pihak RSJ GRHASIA Bapak Amin (Kepala Bidan dan Keperawatan RSJ GRHASIA), serta pemaparan materi oleh Ibu Aril.

Bapak Amin dalam kata sambutanya mengatakan bahwa “Mahasiswa sangat tepat berada di sini entah itu nanti setelah jadi psikolog klinis/psikolog karna sesungguhnya tidak akan terlepas dari ilmu psikologi” ungkapnya

Kemudian Ibu Aril menjelaskan kepada mahasiswa penerapan psikologi klinis yang selama ini dilakukan di RSJ GRHASIA serta menjelaskan tahapan-tahapan yang harus dilakukan ketika melakukan wawancara dan observasi langsung kepada pasien di RSJ GRHASIA.

Fx. Wahyu Widiantoro selaku dosen Fakultas Psikologi UP45, mengungkapkan bahwa materi yang dipaparkan Ibu Aril sangat membantu mahasiswa dan dapat dijadikan sebagai bekal dalam melakukan wawancara dan observasi langsung kepada pasien.

Setelah diskusi usai dilakukan, mahasiswa Psikologi UP45 yang berjumlah 32 orang tersebut dibagi menjadi beberapa kelompok dan kemudian melakukan wawancara dan observasi langsung kepada pasien.

Berkati Gaho yang juga salah satu peserta kunjungan berharap setelah melakukan kunjungan di RSJ GRHASIA ini teman-teman mahasiswa semakin terinspirasi untuk mengembangkan setiap potensi diri terlebih dalam memahami pasien, wawancara dan observasi ini sebagai upaya mempersiapkan diri untuk menjadi Psikolog Klinis kedepannya. Berkati juga berharap hubungan kerjasama antara Fakultas Psikologi UP45 dengan RSJ GRHASIA terus terjalin dengan baik secara berkelanjutan. (team)

 

(RED: EFG)