Nasib Tragis Karyawan Pertamina yang Viral Meludah saat Ditegur, Jabatannya Langsung Hilang, Waduh

Nasib Tragis Karyawan Pertamina yang Viral Meludah saat Ditegur, Jabatannya Langsung Hilang, Waduh

9 April 2024 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – Seorang karyawan PT Kilang Pertamina Internasional viral gegara meludah saat ditegur karena parkir mobil sembarangan.

Karena kejadian tersebut, pria bernama Arie Febriant itu kini telah dibebastugaskan dari jabatannya.

Hal itu disampaikan oleh Corporate Secretary PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Hermansyah Y Nasroen.

“Kami menyesali kejadian yang telah membuat ketidaknyamanan banyak pihak. Saat ini yang bersangkutan telah dibebastugaskan dari jabatannya untuk mempercepat proses penjatuhan sanksi atas perilaku yang tidak memperhatikan sopan santun dan etika berprilaku di masyarakat,” ujarnya dalam keterangan resmi, dikutip pada Selasa (9/4/2024).

Baca Juga:

Kabar Baik bagi Seluruh Masyarakat Indonesia Pemilik Kartu BPJS Kesehatan, Khususnya yang Mudik pada April 2024, Simak! – NESIATIMES.COM

Diskon Besar-besaran Pajak Kendaraan Tahun 2024, Untuk Perpanjangan Tahunan dan 5 Tahunan, Ayo ke Samsat – NESIATIMES.COM

Hermansyah menjelaskan pembebastugasan tersebut bertujuan untuk memudahkan pemeriksaan.

Dengan begitu, pihaknya bisa memberikan sanksi yang tepat sesuai dengan ketentuan dan peraturan perusahaan.

Lebih lanjut, Hermansyah menegaskan bahwa Pertamina senantiasa mengedepankan perilaku yang beretika serta tidak mentolerir tindakan yang tidak sesuai hukum dan etika.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat peristiwa tersebut.

Hermansyah menekankan bahwa dalam kehidupan sehari-hari pekerja Kilang Pertamina Internasional senantiasa diwajibkan menjaga perilaku sesuai dengan tata nilai akhlak, termasuk menjaga kesopanan dan etika saat berperilaku.

Baca Juga:

Pemerintah Beri Bantuan Operasional, Untuk Pengurus RT dan RW Tahun 2024, Sebesar Rp 1,5 Juta, Khusus Daerah Ini – NESIATIMES.COM

Program Pemutihan Pajak pada April Tahun 2024, Masyarakat Diminta Memanfaatkan Ini, Segera ke Kantor Samsat – NESIATIMES.COM

Sebelumnya, Arie Febriant juga telah meminta maaf dan mengakui dirinya telah melakukan hal yang tidak sopan.

Dia mengaku menyesal karena melakukan tindakan yang tidak semestinya yakni memarkir kendaraan tidak pada tempatnya sehingga menyebabkan kemacetan.

Kemudian ia juga mengakui perbuatan yang tidak sopan karena meludah ke arah kendaraan Mila dan rekannya.

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari NESIATIMES.COM di GOOGLE NEWS

Ikuti saluran WhatsApp NESIATIMES.COM DI SINI

(Stv/Nov).