Siapkan Koper Anda! Kerja Sama dengan Indonesia, 3 Negara Ini Mantap Terima Pekerja Asing

Siapkan Koper Anda! Kerja Sama dengan Indonesia, 3 Negara Ini Mantap Terima Pekerja Asing

30 Oktober 2020 Off By Alexander Fernando

NESIATIMES.COM – ASEAN dan 3 negara lainnya sepakat tingkatkan kerja sama dalam bidang ketenagakerjaan dengan Indonesia.

Kementrian ketenagakerjaan mengumumkan kesepakatan tersebut dalam pertemuan di Jakarta dengan tajuk 18th Senior Labour Officials Meeting Plus Three (SLOM+3).

Pertemuan dengan metode hybrid virtual meeting tersebut memfokuskan pembahasan pada kerja sama antara negara ASEAN, Indonesia dan 3 negara lainnya.

Meskipun tidak termasuk ke dalam ASEAN, 3 negara tersebut mantap menjadi mitra pendukung untuk menyukseskan kerja sama ini.

Anwar Sanusi Sekjen Kementerian Ketenagakerjaan memaparkan 3 negara mitra tersebut antara lain adalah RRT (Cina), Jepang, dan Republik Korea (Korea Selatan).

“Dari diskusi pertemuan SLOM tadi, ketiga negara mitra (RRT, Jepang, dan Republik Korea) sangat terbuka sekali berbagai kesempatan untuk bekerja sama bidang ketenagakerjaan,” ujar Anwar kepada media usai mengikuti SLOM+3 secara virtual, Selasa (27/10/2020) seperti dikutip dari Detikcom.

Tidak main-main, Jepang membuktikan dukungannya dengan menawarkan kesempatan kerja sebagai caregiver yang bertugas merawat lansia di Jepang.

Tidak mau kalah, Republik Korea turut mendukung berbagai kerja sama regional ketenagakerjaan untuk menghentikan perdagangan manusia (human trafficking) di ASEAN.

“Apalagi Indonesia pun telah memiliki Atase Ketenagakerjaan di Korea. Mudah-mudahan setelah pandemi COVID-19, kita bisa meningkatkan kualitas tenaga kerja yang akan kita kirim ke Korea,” ucapnya.

Cina pun turut menawarkan kerja sama dalam sektor Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) atau ASEAN Occupational Safety and Health (ASEAN-OSHNET).

Kepala Biro Kerja Sama Luar Negeri (KLN) Kemnaker, Indah Anggoro Putri, mengatakan Forum ASEAN Labour Minister’s Meeting Plus Three (ALMM+3) akan membahas seputar Joint Statement.

Joint Statement merupakan sebuah pencapaian laporan kerja atau project yang sudah terlaksana, sedang berlangsung, maupun kegiatan yang akan ASEAN SLOM+3 laksanakan di tahun 2021-2025.

Kesepakatan ini bertujuan mempererat kerjasama antar negara dalam bidang ketenagakerjaan ASEAN +3.

(EFG/ALX)