Soal Risiko Jika KRI Nanggala 402 Tenggelam Lebih dari 500 Meter, Ini Kata TNI

Soal Risiko Jika KRI Nanggala 402 Tenggelam Lebih dari 500 Meter, Ini Kata TNI

22 April 2021 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – KRI Nanggala 402 hilang kontak saat melakukan latihan penembakan torpedo, Rabu (21/4/2021) di perairan utara Bali.

Perkiraan sementara saat ini, kapal selam TNI AL itu berada di kedalaman 600 hingga 700 meter.

Kepala Dinas Penerangan TNI AL Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono mengatakan hal itu bisa fatal bagi KRI Nanggala 402.

Pasalnya, ujar Julius, sistem operasional kapal selam yang membawa 53 orang itu hanya bisa menyelam di kedalaman maksimal 500 meter.

“Kalau pabrikan 250-500 (meter), kalau lebih dari itu cukup fatal, berbahaya,” terangnya, Kamis (22/4/2021), seperti dikutip dari CNN Indonesia.

Lebih lanjut, Julius mengatakan bahwa pihak TNI saat ini masih terus melakukan proses pencarian.

Menurut penuturan Julius, pihaknya kini masih melakukan pencarian di tempat tumpahan minyak.

Julius juga menyebutkan sejumlah kapal yang turut terlibat dalam pencarian tersebut antara lain Kapal Sara KRI REM, KRI I Gusti Ngurahrai, serta KRI Diponegoro.

Selain itu, ada pula KRI Rigel yang akan tiba esok hari untuk membantu proses pencarian.

(Leo/Rah).