
Warga Solo Bisa Kuliah Gratis S1 dan S2 ke India, Berangkat Agustus 2025, Simak Cara Daftarnya, Buruan Merapat!
17 Maret 2025NESIATIMES.COM – Pemerintah India menyediakan program beasiswa bagi warga Solo, Jawa Tengah untuk jenjang S1 dan S2.
Wali Kota Solo Respati Ardi menjelaskan perwakilan keduataan India ingin membuka kerja sama tentang budaya dan program sister city serta memberikan beasiswa, Jumat (14/3/2025).
Respati mengatakan untuk mendapatkan beasiswa kuliah gratis di India ini, syaratnya harus bisa berbahasa Inggris.
Baca Juga:
Menurutnya, program beasiswa ini terbuka untuk semua jurusan kecuali medis atau non-kedokteran.
Respati menuturkan warga Solo yang tertarik bisa datang langsung ke Balai Kota, tepatnya ke humas Pemkot Solo.
Respati menyebut Pemerintah India sementara memberikan kuota untuk lima orang sebagai percontohan.
Baca Juga:
Nantinya para penerima beasiswa akan diberangkatkan ke India saat tahun ajaran baru pada Agustus 2025 mendatang.
Ia berharap warga Solo bisa memanfaatkan kesempatan ini agar ke depannya Pemerintah India memberikan kuota tambahan untuk program ini.
Yuk! baca artikel menarik lainnya dari NESIATIMES.COM di GOOGLE NEWS
Ikuti saluran WhatsApp NESIATIMES.COM – DI SINI
(Dae/Ita).