
Ya Tuhan, Siswa Tikam Gurunya Hingga Tewas di Halaman Sekolah
29 Oktober 2019MANADO – Hari itu Senin (21/10/2019), FL (16) terlambat datang sekolah karena bangun kesiangan setelah malam harinya ia minum alkohol.
Saat tiba di sekolah, siswa SMK IchthusManado itu mendapat hukuman dari gurunya.
Setelah menajalani hukuman, FL istirahat sembari merokok di kawasan sekolah bersama dua rekannya, C dan OU.
Saat itu Alexander guru agama Kristen yang juga pendeta di sekolah itu datang dan menegur FL dan teman-temannya.
Fl tidak terima dengan teguran tersebut. Lalu oleh seorang guru lain yang berinisial AD, FL disuruh pulang
Setelah FL pulang, siswa lain yang berinisial OU protes kepada Alexander. Akhirnya terjadi adu mulut antara guru dan murid.
FL yang sempat disuruh pulang ternyata kembali ke sekolah dengan membawa pisau dapur.
Sang murid langsung menusuk Alexander dengan pisau dapur. Alexander saat itu sedang berada di atas motor Suzuki Nex DB 3261 AI.
Sang guru agama Kristen tersebut tersungkur karena luka tikaman muridnya sendiri.
Alexander sempat melarikan diri ke halaman sekolah. Namun FL terus mengejar dan kembali menusuk gurunya sendiri di halaman sekolah.
Ia kemudian dilarikan RS AURI dan selanjutnya dirujuk ke PRUP Prof Kandou.Sayangnya, setelah menjalani perawatan, Alexander meninggal dunia dengan tujuh luka tusuk oleh muridnya sendiri.