Profil Kopda Ahmad Novrizal, Prajurit TNI yang Sempat Berputar-putar di Langit saat Evakuasi Kapolda Jambi

Profil Kopda Ahmad Novrizal, Prajurit TNI yang Sempat Berputar-putar di Langit saat Evakuasi Kapolda Jambi

23 Februari 2023 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – Kopda Ahmad Novrizal menjadi sorotan karena aksi heroiknya saat mengevakuasi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono.

Dalam sebuah video yang viral, Ahmad tampak memeluk Rusdi ketika melakukan evakuasi dari Hutan Kerinci, Jambi, menggunakan helikopter.

Sebelum masuk ke kabin helikopter, tandu yang membawa Kapolda bersama Ahmad sempat berputar-putar di udara.

Melansir dari detiksumut, Kopda Ahmad saat ini bertugas di Batalyon Komando 426 Kopasgat Pekanbaru.

Kopasgat merupakan singkatan dari Korps Pasukan gerak Cepat.

Prajurit yang tergabung dalam Kopasgat merupakan pasukan elite TNI Angkatan Udara (AU).

Pria kelahiran Kendari, Sulawesi Selatan pada 7 November 1988 itu merupakan lulusan Tamtama TNI AU pada tahun 2008.

Saat ini, pria berusia 34 tahun itu menetap di Pekanbaru, Riau bersama istri dan dua anaknya.

Pada tahun 2017, Ahmad tercatat pernah ikut pendidikan spesialisasi penerjun di Sekolah Terjun Bebas Tempur TNI AU di Bandung.

Meski telah terlatih sebagai penerjun dan tim SAR, proses evakuasi Irjen Rusdi Hartono ternyata merupakan aksi pertamanya.

“Saya penerjun dan tim SAR. Di latihan sering (melakukan terjun helikopter) tapi untuk pelaksanaan sebenarnya baru kali ini karena kami baru pertama dipercaya untuk mencari korban,” ujarnya, Selasa (21/2/2023).

Dia ditunjuk oleh Komandan Batalyon-nya Letkol Pas. M. Junaidi untuk melakukan proses evakuasi tersebut.

Saat itu, Selasa sekitar pukul 16.40 WIB, Ahmad harus turun terlebih dahulu menggunakan seling tali dari Helikopter Super Puma H 3211 yang diawaki oleh Mayor Pnb M.Ravi Rakasiwi.

Sampai darat, ia berkali-kali memastikan posisi Irjen Rusdi di dalam dragbar sudah aman saat ditarik ke helikopter.

Namun tiupan angin 15 knot di Hutan Kerinci membuat dia dan Kapolda Jambi itu berputar-putar di udara.

Mulai dari bawah dengan putaran lambat hingga kecepatan angin bertambah dan membuat mereka berputar makin kencang saat mendekati pintu heli.

Dalam kejadian tersebut, Ahmad mengaku tidak merasa pusing karena ia merupakan seorang penerjun.

Hal seperti itu pun biasa ia alami saat sedang latihan.

Aksi heroik Ahmad juga mendapatkan apresiasi dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Listyo secara langsung menyalami Ahmad sebelum dia bertolak meninggalkan Jambi.

Dia juga menitipkan salam dari keluarga besar Polri untuk pimpinan dan keluarga Ahmad.

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari NESIATIMES.COM di GOOGLE NEWS

Baca Juga:

(Jui/Nov).