Info Bermanfaat dari BMKG, Bagi Masyarakat Seluruh Indonesia, Penting, Simak!

Info Bermanfaat dari BMKG, Bagi Masyarakat Seluruh Indonesia, Penting, Simak!

5 Februari 2024 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – Petir merupakan salah satu hal yang perlu diwaspadai saat musim penghujan seperti sekarang.

Sebagai informasi, petir merupakan percikan listrik raksasa di atmosfer antara awan, udara, dan tanah.

Pada awal terbentuknya petir, udara berperan sebagai isolator antara muatan positif dan negatif di awan serta antara awan dan tanah.

Ketika muatan berlawanan cukup banyak, kapasitas isolasi udara di rusak kemudian terjadi pelepasan listrik dengan cepat yang biasa disebut petir.

Petir bisa terjadi antara muatan yang berlawanan di dalam awan badai petir (petir intra-awan).

Baca Juga:

Bantuan Rumah Gratis dari Pemerintah, Untuk Rakyat Indonesia Berpenghasilan Rendah, Ini Penerimanya – NESIATIMES.COM

Kabar Menggembirakan, Ada Pemutihan Pajak Kendaraan Sampai Desember 2024, Manfaatkan Kesempatan Ini – NESIATIMES.COM

Atau bisa juga terjadi antara muatan yang berlawanan di awan dan di Bumi (petir dari awan ke tanah).

Adapun petir merupakan salah satu fenomena alam tertua yang diamati di Bumi.

Mengutip dari National Oceanic & Atmospheric Administration US, hal ini dapat dilihat pada letusan gunung berapi, kebakaran hutan yang sangat hebat, ledakan nuklir di permukaan, badai salju yang lebat, angin topan yang besar, serta badai petir.

Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan 9 tips untuk menghindari petir selama musim penghujan.

Baca Juga:

Iuran Terbaru BPJS Kesehatan Tahun 2024, Peserta Kelas I, II dan III Wajib Tahu, Penting, Simak! – NESIATIMES.COM

Diberi Uang Saku Rp 9 Juta, Ayo Daftar Beasiswa KSE 2024, Ini Kesempatan Emas bagi Para Mahasiswa, Buruan! – NESIATIMES.COM

Melansir dari akun Instagram @infobmkg, Senin (5/2/2024), berikut 9 tips menghindari petir:

1. Segera masuk ke dalam ruangan atau masuk ke dalam mobil jika berada di luar ruangan dan mendengar suara guntur

2. Ketika berada di kolam renang, segera naik dan menjauh karena petir dapat menghantarkan energi melalui air

3. Jangan berlindung di bawah pohon karena ketika pohon tersambar petir, maka energinya dapat melompat ke tubuh kita

4. Jauhi tiang listrik, menara, atau sesuatu yang tinggi dan mudah tersambar petir

5. Ketika berada di sawah, lapangan, atau taman, segera menjauh karena petir cenderung memilih tempat tinggi untuk melepaskan energi

Baca Juga:

Pengumuman! Ini Aturan Baru Batas Usia PNS dan PPPK, Berlaku Tahun 2024, Wajib Tahu, Lihat – NESIATIMES.COM

Wahai Masyarakat Pemilik Kartu Debit BCA, Ada Info Terbaru dan Bermanfaat buat Anda, Wajib Tahu, Simak! – NESIATIMES.COM

6. Ketika mengendarai motor, segera berhenti dan cari tempat untuk berlindung

7. Jika berteduh di luar ruangan, segera atur jarak dengan orang lain agar tidak terkena lonjakan energi saat ada petir

8. Ketika berada di luar ruangan, berdirilah dengan merapatkan kaki atau mengangkat satu kaki untuk mengurangi potensi listrik melewati tubuh saat terjadi petir

9. Matikan alat komunikasi karena sinyal yang dipancarkan dapat memancing petir untuk menyambar.

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari NESIATIMES.COM di GOOGLE NEWS

(Stv/Nov).