Program Pemerintah Provinsi, Diskon Pajak Kendaraan Tahun 2024, Berlaku Mulai April hingga Desember

Program Pemerintah Provinsi, Diskon Pajak Kendaraan Tahun 2024, Berlaku Mulai April hingga Desember

19 April 2024 Off By Redaksi

NESIATIMES.COM – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Jawa Barat menggelar program diskon pajak kendaraan bermotor (PKB).

Program ini memberikan diskon 10 persen bagi wajib pajak yang melakukan pembayaran PKB di samsat Digital Terminal Leuwipanjang.

Melansir dari laman resmi Bapenda Jabar, Jumat (19/4/2024), promo ini berlangsung mulai 1 April 2024 sampai 23 Desember 2024.

“Segera manfaatkan program Diskon Pajak Kendaraan bermotor ini,” tulis Bapenda Jabar.

Masyarakat bisa memanfaatkan program diskon ini untuk membayar pajak kendaraan satu tahunan maupun lima tahunan.

Baca Juga:

Kabar Baik bagi Rakyat Indonesia Pemilik Kartu Keluarga Ini, Bisa Dapat Bantuan Pemerintah Rp 2,7 Juta, Cek! – NESIATIMES.COM

Pengumuman! Pemerintah Hapus Denda Pajak Kendaraan pada April 2024, Ayo Manfaatkan, Khusus Daerah Ini – NESIATIMES.COM

Berikut syarat dan ketentuannya:

1. Diskon 10% pajak kendaraan bermotor 1 tahunan khusus untuk kendaraan yang terdaftar di wilayah hukum Polda Jabar

Syarat:

– e-KTP atas nama pribadi;

– STNK dan SKKP Asli (bukan foto);

– Pembayaran dilakukan melalui Qris, Virtual Account atau debit EDC (GPN).

* e-sah, e-SKKP dan e-KD dikirim melalui email dan WhatsApp chat..

Baca Juga:

Program Pemutihan Pajak pada April Tahun 2024, Masyarakat Diminta Memanfaatkan Ini, Segera ke Kantor Samsat – NESIATIMES.COM

Dear Pemilik SIM dan STNK di Indonesia, Ada Info Terbaru Korlantas Polri, Penting, Wajib Tahu, Simak! – NESIATIMES.COM

2. Diskon 10% pajak kendaraan bermotor 5 tahunan bagi kendaraan terdaftar di wilayah Bandung I Pajajaran

Syarat:

– Telah melakukan reservasi di aplikasi Sapawarga;

– e-KTP atas nama pribadi;

– BPKB, STNK dan SKKP asli;

– Membawa kendaraan untuk cek fisik;

– Disediakan kuota 30 kendaraan dalam sehari untuk roda 4 dan roda 2.

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari NESIATIMES.COM di GOOGLE NEWS

Ikuti saluran WhatsApp NESIATIMES.COM DI SINI

(Stv/Rah).